Rabu, 25 Januari 2017

7 Hal Ini Bisa Mengubah Hobbymu Menjadi Ladang Uang !

Coba, Yuk !

Kamu pasti memiliki sebuah hobby. Entah itu membaca, menulis, memasak, bahkan hingga bermain. Kegiatan yang kamu lakukan untuk mengisi waktu luang ternyata bisa kamu manfaatkan sebagai ladang uang, lho. Wah, bagaimana caranya ?


1. Lihatlah apakah ada bisnis serupa dengan hobimu.

1-d074abea6a2141401dd98e79601d5429.jpg
Jika kamu suka mengkoleksi tas, coba lihat apakah ada tempat persewaan tas, laundry khusus tas, aksesoris tas dan aneka jenis lainnya yang diperlukan untuk merawat sebuah tas. Jika ada, coba pelajari bagaimana cara mengoperasikan bisnis tersebut. Kemudian, cobalah untuk usaha sendiri secara kecil-kecilan.

2. Buatlah perencanaan bisnis terlebih dahulu.

2-b6a306ea55acef751a8ec3fdbc24c59e.jpg
Cari tahu apa saja yang kamu butuhkan, mulai dari perlengkapan hingga ke tenaga kerja seperti apa yang dibutuhkan. Survei juga tempat-tempat yang kamu lihat strategis untuk membuka bisnis tersebut.

3. Pergunakan waktu untuk mempelajari seluk beluk bisnis.

3-b1ad6293470fddd2d4266274fbccd912.jpg
Apabila kamu suka bermain, jangan sekadar bermain saja. Kamu bisa mampir ke tempat bermain seperti warnet, kemudian sambil bermain kamu bisa mencari tahu bagaimana cara mengoperasikan warnet dengan benar, apa saja yang dibutuhkan sekaligus apakah ada celah untuk membangun bisnis warnet lebih menarik lagi.

4. Perlakukan hobby tersebut secara profesional.

4-1d1f0fcfa955d5387bbcc31d154b380c.jpg
Jika kamu suka fotografi, maka jika selama ini kamu pakai kamera handphone, coba belilah kamera profesional seperti Dslr. Perlahan, dari hobimu tersebut kamu bisa menyusun portfolio secara perlahan.

5. Jangan lupa untuk membuat akun media sosial.

5-90789e6a24b50e1343c5eb06668cd5e2.jpg
Akun media sosial ini sangat penting, apapun hobimu. Kamu bisa gunakan akun tersebut untuk mempromosikan bisnis atau karya yang kamu buat. Apalagi kalau kamu gemar berdandan. Coba deh jadiYoutuber. Kamu bisa membagi tutorial make up sehari-hari. Jika videomu banyak penonton, menjadi terkenal tentu bukan sekadar impian lagi. Bahkan, bukan tak mungkin brand terkenal akan menghubungimu untuk menggunakan jasa promosi kamu, lho.

6. Ajak keluarga atau teman dekat sebagai pelanggan pertama dan minta pendapat mereka.

6-d34cda24a7ee97145053c0e37b2e3cf2.jpg
Buat kamu yang suka bikin kue, maka bagikan kue yang ingin kamu jual tersebut ke orang terdekat untuk meminta pendapat terlebih dahulu. Kalau kamu suka menulis, tunjukkan karyamu pula ke orang-orang terdekat yang suka membaca untuk diberi penilaian. Jika banyak yang suka, maka bisnismu makin berpeluang untuk sukses.

7. Tetap lakukan dengan suka hati seperti sedang beraktivitas biasa.

7-1416e26aa8c56bb5108607b463cafe25.jpg
Hindari untuk memusatkan pikiranmu ke uang. Sebaliknya, pusatkan pikiranmu ke hal-hal positif misalnya, jika kamu suka utak-utik gadget, maka kamu bisa membantu sekaligus mencerdaskan masyarakat atau bahkan keluarga dan teman yang tidak bisa menggunakan gadget. Jadi, kamu akan melakukannya sepenuh hati.

Pekerjaan yang paling menyenangkan tentu adalah pekerjaan yang kamu sukai dan kamu nikmati. Oleh karena itu, bekerja berdasarkan hobi akan membuatmu lebih bahagia dan tanpa beban dalam menjalaninya. Jadi, apakah kamu tertarik untuk mengubah hobimu menjadi bisnis ?