Jumat, 10 Februari 2017

Wajar, Kok, Kalau Deretan Kegalauan Ini Dirasakan Anak Muda Usia 20-an !

Kamu gak sendirian, Kami semua pun begitu

Saat menginjak usia 20an, kamu pasti sangat bahagia dan dalam hati mengucapkan,
“Akhirnya, bebas juga dari masa-masa sekolah!! Saatnya hidup bebas!!”.
Akan tetapi, kesenangan tersebut tampaknya hanya sekejap saja. Mendadak, dunia disekitarmu terasa seperti hendak runtuh, entah disebabkan oleh apa. kamu yang usia 20-an pasti pernah merasakan beberapa hal ini!

Kamu belajar giat dan mencari kerja. Namun, sepertinya itu tidak cukup.

1-b784c09db465eb2987658b39b5ca397c.jpg
Yap, kamu memutuskan untuk fokus dengan kuliahmu, kemudian saat lulus, kamu pun mencari pekerjaan sebaik-baiknya. Tetapi, setelah melakukan semua hal tersebut, masih saja ada yang kurang. Apa, ya?

Kamu pergi jauh-jauh keluar negeri untuk sekolah bahasa. Kenyataannya?

2-5495aea3d5bbaaff22a86bff41651fe9.jpg
Ada yang bilang, bahwa sekolah bahasa itu penting. Apalagi di zaman globalisasi, seluruh perusahaan membutuhkan tenaga-tenaga yang bisa berbahasa asing. Meskipun begitu, entah kenapa kamu merasa tetap ada yang kurang.

Ada pula kamu yang memutuskan hanya cukup pendidikan SMA, dan bekerja membantu orangtua ataupun kerja sendiri. Tampaknya, kejenuhan pun menghampiri?

3-db5489461ec5bce9663b5f141da5712b.jpg
Buat kamu yang memiliki orang tua pengusaha, atau memang berjiwa entrepreneur, memutuskan berhenti sekolah. Tetapi, beberapa saat setelah mencoba berusaha ataupun membantu orangtua, hidupmu terasa begitu hampa dan sangat berat.

Kamu mengikuti aneka kegiatan, mengikuti jejak teman-temanmu atau idolamu. Namun, kamu masih merasakan kehampaan.

4-1ef640ee0b52f7312776e9b3c8985704.jpg
Merasa perlu sebuah hal baru, kamu pun mengikuti banyak perkumpulan, bertemu dengan orang-orang baru, dan memperluas koneksi. Namun, setelah melakukan kegiatan yang kamu sukai, tetap saja di dalam dirimu masih ada yang kurang dan belum terpenuhi.

Bahkan, ada beberapa diantara kamu yang hanya bergerak berdasarkan nasihat orangtua kamu.

5-1bc702a8009e603d28957276cc2947c4.jpg
Tak jarang kamu tak memiliki tujuan hidup pasti, dan digerakkan seluruhnya oleh orangtuamu. Lama kelamaan, kamu merasa tertekan.

Perjalanan yang sangat naik turun ini membuat batinmu merasa dipermainkan seperti roller coaster.

Kamu jadi sering sekali galau saat malam hari atau ketika tidak ada kesibukan.

6-0362315bcc8f44336966cabe29bff3bd.jpg
Kamu bingung apakah segala tindakan yang kamu putuskan beberapa bulan belakangan ini benar adanya. Kamu takut membuat kesalahan yang akan mengacaukan hidupmu.

Kamu ingin bertindak sesuai impian dan harapanmu, namun selalu ada penghalang.

7-941d30375a89b93dfc79371a2df9ea9f.jpg
Dahulu, mungkin kamu bercita-cita menjadi seorang pengusaha. Ternyata, proses menjadi seorang pengusaha sangatlah berat, bahkan kamu sudah berdarah-darah di sepanjang perjalanannya. Tak jarang, kamu juga pernah gagal dan masuk di dalam jurang, yang membuat rasa percaya dirimu sirna.

Kamu yang sudah mendapatkan pekerjaan dengan gaji lumayan mulai merasa jenuh dan berpikir ini bukan tujuan hidupmu.

4ca439f319f8eeb23b2b861c24c792b1-b474d9878360322aa417790455e2f017.jpg
Gaji besar saja tidak cukup. Di usiamu yang masih sangat muda ini, kamu menginginkan suatu pekerjaan yang menantang, yang membuatmu terus penasaran terhadap pekerjaan tersebut.

Kamu menjadi sering menyalahkan, entah itu diri sendiri, orang tua, teman, dan orang-orang lainnya.

pretty-girl-with-very-sad-facial-expression-wide-bb5ae5607b05ccacde61781f7cab2ce3.jpg
Entah kesalahan siapa, kamu merasa kehidupanmu sangat sangat kacau dan tidak pernah sesuai dengan bayanganmu. Kamu meragukan kemampuanmu sendiri, kamu meragukan setiap orang yang ada di sekitarmu.

Kamu melihat orang lain, atau temanmu sendiri, dan selalu merasa dirimulah yang paling tertinggal di belakang.

10-28b2d3022f256f2d47cb373800605511.jpg
Patokanmu adalah teman-teman disekelilingmu. Dengan matamu, kamu melihat mereka begitu maju dan bahkan sudah terlalu jauh untuk kamu susul. Padahal, pemikiranmu tak sepenuhnya benar, lho.
Apakah kamu pun mengalami hal-hal tersebut? Tak perlu khawatir, belum terlambat kok untuk memulai kehidupanmu!

Kamu mencoba menelusuri, kegiatan apa yang benar-benar kamu sukai?

13423474-1737450899829692-1550993132-n-98d3cf5c2e56d5c06d0da04ce9dd11a9.jpg
Salah satu hal yang terpenting didalam hidup adalah menemukan jati dirimu dan terus melakukan apa yang kamu sukai, agar tidak bosan dan tetap menikmati hidup. Alangkah baiknya jika kamu bisa memulai karir dengan apa yang kamu sukai, kan?

Ambil setiap hal baik, acuhkan semua hal buruk. Kamu mulai berani mengambil tindakan.

12-3950a3a748c15a26cb11174ce26aec06.jpg
Di dalam perjalanan kehidupan, kamu akan menemukan berbagai realita, entah itu baik ataupun buruk. Jalani dan selalu ambil segala hal baik yang bisa kamu serap. Jangan menutupi dirimu dan teruslah membangun koneksi. Semakin banyak koneksi dan pergaulanmu, kamu akan menjadi semakin bijaksana.

Kamu mulai sadar dan berhenti membandingkan dirimu dengan orang lain.

13-d38d727363da53dd65e74e621bf25715.jpg
Setiap orang akan memiliki waktu masing-masing untuk bersinar asal mau berusaha. Jadi, kamu pun tak perlu khawatir. Selalu berusaha yang terbaik untuk dirimu sendiri.
Nikmatilah hidupmu di usia 20-an ini. Ini adalah waktu dimana kamu harus berbuat banyak kesalahan dan belajar dari pengalaman hidup.

Semoga hidupmu bewarna dan akan menuntunmu menjadi orang dewasa, ya !