Minggu, 26 Maret 2017

Jangan Mengaku Sukses Jika Belum Menghadapi 9 Tantangan Ini

No pain no gain!

Orang yang sukses pasti banyak menemui rintangan dalam hidupnya. Seperti halnya para pengusaha, mereka pasti sukses melalui kerja keras untuk bisnisnya. Selain cara pikir atau mindset ingin sukses yang harus ditanamkan dalam diri, kamu juga perlu menghadapi tantangan agar semakin teruji. Untuk menjadi orang yang sukses tentu tantangan adalah makanan sehari-hari. Berikut 9 tantangan yang dapat membuatmu lebih sukses!

1. Usia

cewek-imut-jang-na-ra-8236e03c02eba340b334239ec76375b9.jpg
Usia dapat saja membuat orang merasa tidak bersemangat lagi untuk melakukan sesuatu. Sebenarnya usia hanyalah angka dan tidak menentukan kesuksesanmu. Sebagai orang yang ingin sukses, kamu tidak akan membiarkan usia mendefinisikan siapa dirimu dan apa yang mampu kamu lakukan.

2. Pikiran Negatif

negative-f9d86fac6594d9c9a003627eda4e9a8c.jpg
Kamu pastinya sering sekali menemui hal yang satu ini. Hampir dimanapun kamu berada, kamu dapat bertemu pikiran negatif yang berasal dari orang lain maupun diri sendiri. Sebaiknya jangan biarkan hal ini terjadi dan meracuni pikiranmu. Buatlah jarak dengan pikiran-pikiran negatif yang kamu rasakan itu menganggu. Buatlah pikiran negatif itu menjadi hal sebaliknya ke arah positif.

3. Berita buruk

1-3f82db762e514235c0d27645e6713144.jpg
Menonton berita untuk waktu yang lama hanya akan membuatmu merasa bahwa dunia itu tidak nyaman. Kamu akan banyak melihat hal buruk terjadi seperti pembunuhan, kejahatan, pencurian, penculikan, dan perampokan. Kamu harus menegaskan diri bahwa itu hanya akan mengganggu pikiranmu untuk menjadi negatif.

4. Khawatir masa depan dan masa lalu

b4-a0c61cd72660383589771f16fcba58b7.JPG

Yang lalu biarlah berlalu dan yang akan datang biarkan saja terjadi. Kekhawatiran pada masa lalu hanya akan membuatmu merasa takut dan seperti tidak mampu menghadapinya. Orang yang sukses memilih untuk memikirkan hari ini dan langkah untuk esok hari bukan keseluruhan yang terjadi dimasa depan.

5. Takut

pittmeadowstoday-ca-643d38ca884306c64eccad2c9c6c2501.jpg
Ketakutan hanya datang dari pikiran yang penuh dengan imajinasi. Hal berbahaya memang nyata tetapi bukan berarti kita harus takut untuk menghadapinya. Orang yang sukses mengerti bahwa ketakutan perlu dikalahkan dan tidak pernah takut membatasi dirinya sebelum mencoba.

6. Pikiran orang lain

orangtua9-c58c8fcf1c73466361c4e1818036969c.jpg
Selain pikiran negatif, tantangan yang juga sulit kamu hadapi adalah pikiran orang lain. Ketika kamu hanya ingin hidup untuk membandingkan diri dengan orang lain, sukses tidak akan menghampirimu. Kamu perlu sadar bahwa peduli tentang apa yang dikatakan orang lain hanya akan membuang waktu dan energi. Kamu tidak pernah seburuk yang mereka kira.

7. Toxic people

orangtuacover-3c8ef5f03c7132b9e506d8cf7dc6fcb8.jpg
Disekililingmu pasti banyak orang-orang yang menyebalkan, senang merusak, penuh hal-hal negatif. Hal tersebut kadang memberi pengaruh buruk sehingga kamu menjadi stress. Jika kamu merasa tidak senang bersama orang tersebut, jangan paksakan dirimu. Buatlah dirimu merasa nyaman dengan orang-orang yang memberimu hawa positif.

8. Kegagalan

9-d21eea860af32426fe8f580626d19a0d.gif
Orang yang sukses pastinya sudah belajar banyak dari kegagalan yang dihadapi dalam hidup. Jika kamu ingin sukses, kegagalan bukanlah hal yang akan menurutkan niatmu tetapi hal utama yang akan memotivasimu agar bekerja dan berusaha lebih baik lagi.

9. Gagal fokus

joanna-coles-corbis-5c951a864e530092ea82bf4ba6a449e008589356-s900-c85-c420c3fa48de264d7a7eb31e92b414e1.jpg
Kadang saat kamu sedang berusaha untuk meraih kesuksesan yang kamu inginkan, masalah menghampiri. Pikiranmu menjadi kacau dan sulit untuk fokus. Bahkan rasanya seperti menjadi penghalang yang besar ketika kamu ingin meraih sesuatu. Cobalah untuk terbiasa dengan situasi seperti ini dan carilah solusi yang kamu dapat lakukan untuk mengatasi hal tersebut.

Kesuksesanmu ditentukan oleh mindsetmu. Dengan berkerja keras, disiplin dan fokus terhadap apa yang kamu cita-citakan, kamu pastinya dapat menghadapi ke tujuh tantangan diatas. Sehingga kamu tidak mudah jatuh dan akan terus berusaha melakukan yang terbaik untuk meraih sukses. Domino QQ